Tuesday, May 31, 2011

Pepes ikan mas

resep asli dari ibuku di malang,tapi belum sempet aku praktekkan karena lg malez masak,jadi fotonya menyusul ya...

Pepes ini bisa menggunakan ikan mas,ikan gurame atau yg lainnya sesuai selera..
pertama-tama bersihkan ikan,buang sisik dan dalamannya,cuci dg menggunakan air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis.
Bumbu yg dihaluskan :
6siung bawang merah,4siung bawang putih,4butir kemiri,3bj cabe merah besar buang bijinya,seruas jari kunyit,seruas jari jahe,garam dan gula secukupnya
Pelengkap lainnya :
Daun salam,serai,daun kemangi,dan daun pisang sebagai pembungkus

Caranya :
campur ikan dg bumbu halus,biarkan kurang lebih satu jam biar bumbu meresap
siapkan daun pisang,letakkan daun salam di atasnya baru letakkan ikan,serai,dan daun kemangi,kemudian bungkus,dan kukus sampai matang

Selamat mencoba...

Wednesday, May 11, 2011

Perkedel Kentang

Resep perkedel kentang
500 gr kentang
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
garam dan lada secukupnya
1 btr telur

Cara membuat :
potong2 kentang kemudian goreng  dan haluskan,sisihkan
iris halus bawang merah dan bawang putih , goreng masing2 kemudian haluskan bersama garam dan lada
campurkan ke dalam kentang yang sudah dihaluskan,aduk rata
ambil kurang lebih satu sdm adonan dan bentuk bulat pipih
masukkan ke dalam telur yg sudah di kocok dan goreng sampai matang kecoklatan

Tuesday, March 15, 2011

From my window

Tumis Cumi Kering Cabe Hijau dan Nanas

Pertama kali makan masakan ini di sebuah restaurant Thailland,waktu itu nggak tahu nama masakannya apa,cuma karena merasa cocok dan terasa enak di lidah maka mulai deh coba2 bikin sendiri,dan hasilnya kurang lebih samalah...
Masakan ini sedikit pedas dan terasa segar karena ada buah nanasnya.Mengenai tingkat kepedasannya bisa disesuaikan sendiri dg selera kita.

Bahan-bahan
1/4 kg cumi kering,rendam sebentar di air panas,kemudian keluarkan isi perutnya, potong kira2 seruas jari
           goreng sampai kering,sisihkan
                                                                                                                                                            
10 bj cabe hijau keriting
1/4 bagian nanas potong2
3sdm minyak goreng
1sdm minyak ikan

Rebus cabe sampai layu lalu tumbuk kasar
tumis cabe yg sudah ditumbuk,tambahkan minyak ikan dan nanas,terakhir masukkan cumi goreng

Hidangkan saat itu juga agar kerenyahan cumi gorengnya masih terasa.

Wednesday, March 9, 2011

Tumis Teri Medan

Masakan yang satu ini memang bisa menambah selera makan karena rasanya yang pedas,gurih dan segar bikin mau nambah lagi...
Bahan-bahan :
1/4 kg teri medan

bahan yg diiris :
8 bj cabe rawit
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 bj tomat

Cara membuat :
Goreng teri sampai setengah matang,masukkan bahan2 yang sudah di iris,aduk2 terus sampai teri benar2 matang,angkat,dan sajikan...
mudah sekali kan...

Tuesday, March 8, 2011

Bubur Ayam


Tinggal bukan di negara sendiri memang memerlukan sedikit kreativitas untuk sekedar memenuhi keinginan makan yg sesuai dg selera dan cita rasa asli kampung halaman...
Waktu jalan2 di supermarket deket rumah kok kebetulan nemuin cakwe yg dibekukan,jadi kepikiran deh kepingin bikin bubur ayam.Mungkin ngk sama persis dg yg ada di Jakarta ato Bandung tapi ya lumayanlah buat obat kepingin...

Bahan2 untuk bubur
2 cup beras
1 1/2 lt air
masukkan beras dan air dalam magic com,tambahkan 2 sdt garam dan 1 bngks kaldu blok,jangan lupa merubah tombol magic com dr rice ke congee,biarkan sampai masak.

Bahan pelengkap
300 gr daging dada ayam tanpa tulang
          - rebus hingga matang,kemudian cincang halus,tambahkan garam dan lada secukupnya,aduk rata
          - kemudian iris halus 2 btg daun bawang ambil bagian putihnya saja,campurkan ke daging ayam 
          - kukus sebentar   
4     bj cakwe goreng,iris halus
10  lbr kulit pangsit potong2 panjang,kemudian goreng

Bahan Kuah
4 bj bawang putih haluskan
2 bj kemiri haluskan
 1 ruas kunyit haluskan
2 lbr daun jeruk
1 btg serai
garam dan lada secukupnya
Tumis bumbu halus sampai harum kemudian tambahkan 1/5 lt air,masukkan daun jeruk dan serai,tambahkan garam dan lada,masak sampai matang

Bahan sambal kacang
10 bj cabe rawit merah goreng
3 sdm kacang tanah goreng
Caranya
haluskan cabe dan kacang tanah,tambahkan garam kemudian campur dg sedikit air

Sebagai taburan
bawang goreng dan seledri yg diiris halus

Hmmm hasilnya tak kalah dg bikinan abang2 yg jualan di gerobak.....paling enak di makan waktu pagi atau buat makan malam...
oiya...jangan lupa tambahkan kerupuk....
Selamat mencoba...

Thursday, February 17, 2011

Soto Daging

Siapa yg tak kenal masakan berkuah yg lezat ini?Hampir semua daerah di Indonesia mempunyai resep masakan ini yg tentunya berbeda2 cita rasanya,ada soto madura,soto lamongan,soto banjar,soto padang dll...
Soto daging versi aku ini diadaptasi dr berbagai macam resep soto yg aku kenal,jadi ngk tahu ya...mau dibilang termasuk soto dr daerah mana..tp yg jelas rasanya menggoyang lidah....:)

Bahan  :
1/2 kg daging sandung lamur (brisket)
2 ltr air
           daging direbus kemudian dipotong -potong kecil
           sisihkan
Bahan bumbu yang dihaluskan  :
6 siung bawang merah
8 siung bawang putih
4 bj kemiri
1 sdt ketumbar
1 sdt lada
2 ruas jari jahe
2 ruas jari kunyit
garam sesuai selera

Bahan lainnya :
4 lbr daun jeruk
2 btg daun serai
3 btg daun bawang
2 bngks kaldu blok (optional)

Bahan pelengkap :
4 siung bawang putih diiris tipis dan digoreng
bawang merah goreng
sambal rebus,kol,tomat,telur rebus dan air jeruk nipis


Cara membuat
Goreng masing2 bumbu sampai matang,kemudian baru haluskan.
Tumis bumbu halus kemudian masukkan daging yg sudah diiris-iris,tambahkan sedikit air,masak sampai bumbu meresap ke dalam daging.
Sementara itu rebus kembali kaldu sisa rebusan daging,tambahkan daun serai,dan daun jeruk.
Setelah air kaldu mendidih dan tumisan daging dan bumbu sudah meresap,masukkan tumisan kedalam kuah kaldu,tambahkan kaldu blok,biarkan sampai daging benar2 empuk.
Terakhir masukkan daun bawang,bawang putih goreng dan bawang merah goreng
Soto daging siap disajikan dg pelengkap irisan kol, irisan tomat,telur rebus serta sambal cabe rawit rebus dan air jeruk nipis...

Note :sebenarnya soto daging ini paling enak kalau waktu makannya di campur dg  koya.Koya bisa dibuat dari parutan kelapa yg di goreng kemudian dihaluskan bersama garam,atau dr kerupuk udang yg digoreng kemudian di haluskan